Liputan6.com, Abu Dhabi - Real Madrid akan menghadapi Al Ain di Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Sabtu (22/12/2018) pada babak final Piala Dunia Antarklub. Di laga ini, pelatih Real Madrid, Santiago Solari membidik hattrick.
Ya, dalam dua musim terakhir, Real Madrid merupakan pemenang Piala Dunia Antarklub. Namun catatan itu belum membuat Los Blancos, sebutan Real Madrid, puas.
Solari mengatakan, Real Madrid ingin mencetak sejarah. Sergio Ramos dan kawan-kawan ingin menjadi tim pertama yang memenangkan Piala Dunia Antarklub dalam tiga musim beruntun.
"Sepak bola adalah permainan kolektif dan saya sangat ingin seperti halnya klub ini, seperti Real Madrid yang telah merebut banyak titel, mempertahankan nilai setelah merebut gelar Liga Champions tiga kali berturut-turut," kata Solari, seperti dikutip dari situs resmi klub.
"Itu adalah sesuatu yang luar biasa dan harus memberikan perhatian dalam hal ini. Tentu saja ini merupakan keinginan para pemain, yang bermain di Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub, sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya. Ini satu peluang yang sangat bagus bagi para pemain Real Madrid," ujarnya menambahkan.
December 22, 2018 at 06:30PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2rOMjIz
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment