Liputan6.com, Jakarta Setelah Sandy Tumiwa, dan Zul Zivilia, ada lagi artis yang terjerat narkoba di tahun ini. Ia adalah Eddo Charles, yang merupakan peserta ajang pencarian bakat Indonesian Idol.
Finalis Indonesian Idol 2007 ini, diciduk oleh Sat Reserse Narkoba Polrestro Jakarta Barat pada Senin (4/3/2019) di salah satu apartemen di bilangan Jakarta Selatan. Kini statusnya sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Dalam penangkapan tersebut, polisi berhasil menemukan beberapa alat bukti yang sempat disembunyikan oleh Eddo Charles, finalis Indonesian Idol.
"Didapati dan diamankan plastik klip sabu dan alat hisap sabu yang disimpan untuk disembunyikan di lipatan bawah celana yang dipakai tersangka,” ungkap Kasat Res Narkoba Jakarta Barat, Erick Frendriz, dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (8/3/2019).
March 08, 2019 at 08:30PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2tYCUzo
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment