Sunday, December 30, 2018

Harapan Ma'ruf Amin di 2019, Harga Stabil dan Politik Kondusif

Liputan6.com, Jakarta - Cawapres Ma'ruf Amin mengaku tidak punya acara khusus saat pergantian tahun. Cawapres nomor urut 02 itu mengaku aktifitas yang biasa dia lakukan bersama keluarga saat pergantian tahun adalah salawat dan berzikir bersama keluarga.

"Saya di rumah baca Alquran, berzikir. Saya di rumah dengan keluarga," kata Ma'ruf Amin di rumahnya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (30/12/2018).

Mengenai harapan-harapan di 2019, Ma'ruf berharap perekonomian semakin membaik. Perbaikan perekonomian ini menurutnya telah terlihat dengan nilai tukar rupiah yang semakin menguat. Selain itu dia juga berharap harga kebutuhan pokok semakin stabil.

"Hal-hal yang selama ini dirasakan kenaikan kebutuhan pokok, itu saya harap sementara saja. Saya kira ada langkah-langkah dari pemerintah mengendalikan itu. Saya harap di tahun baru harga sudah stabil lagi," harapnya.

Ma'ruf juga berharap kondisi politik makin kondusif. Tak ada ketegangan politik sehingga suasana jelang pemilu semakin sejuk.

"Saya harap 2019, tahun baru yang membawa keberkahan bagi masyarakat Indonesia," ujar Ma'ruf Amin.

Let's block ads! (Why?)



December 30, 2018 at 04:13PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2QUpJx2
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment