Liputan6.com, Jakarta - Liverpool kemali mengejar gelandang Olympique Lyon, Nabil Fekir. Setelah sempat dilupakan, Liverpool dikabarkan akan mencoba lagi berikan penawaran kepada sang pemain di bursa transfer nanti.
Musim lalu, Fekir sangat gencar diberitakan akan bergabung dengan Liverpool. Ia menjadi salah satu prioritas transfer Jurgen Klopp pada bursa transfer yang lalu.
Pada saat itu, The Reds nyaris mengunci transfer Fekir. Namun pada saat pemeriksaan medis, ditemukan potensi cedera yang dimiliki sang gelandang sehingga kesepakatan transfer itu batal terjadi.
Menurut laporan Sport, Liverpool masih belum menyerah untuk mendatangkan Fekir. Mereka disebut akan kembali mencoba mendatangkan sang pemain di musim panas nanti, tentunya dengan sebuah penawaran menggiurkan.
Liverpool sendriri punya stok banyak untuk pemain tengah yang bagus. Lalu kenapa mereka masih butu Fekir?
May 29, 2019 at 09:00PM from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com http://bit.ly/2KaVQUD
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment