Monday, May 13, 2019

Aksi Mulia Komunitas Pecinta Helm

Liputan6.com, Jakarta - Para pecinta helm yang tergabung dalam komunitas Belajar Helm merayakan hari jadi pertamanya dengan berbagi ke sesama. Mereka menggelar aksi sosial di Panti Asuhan dan Santunan Keluarga Muhammadiyah Aisyiyah, Rawamangun, Minggu (12/5).

"Ini sebagai ungkapan rasa syukur kami dari perjalanan Belajar Helm yang telah berusia 1 tahun. Momentnya pas di bulan puasa, jadi kami berbagi dalam kebersamaan di bulan yang penuh berkah ini," terang Ahmad M, Ketua Panitia Ulang Tahun ke-1 Belajar Helm dalam keterangan resminya, Senin (13/5/2019).

Sekadar informasi, santunan yang diberikan Belajar Helm merupakan hasil dari Program Poles Helm Bayar Suka-Suka di Telkomsel Indonesia International Motor (IIMS) 2019.

Potong tumpeng yang telah menjadi tradisi Nusantara, menjadi saksi puncak acara syukuran yang juga dihadiri oleh KBC Lovers, F 150 Injection Club Indonesia, SSFC Tangerang, SSFC Jakarta dan Helmet Lovers TNI-POLRI.

Yusuf Arief selaku inisiator Belajar Helm menyebut, Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim menjadi momentum bagi semua member Belajar Helm untuk terus mengintropeksi diri dan selalu berbagi terhadap lingkungan sekitar.

"Semua program Belajar Helm tidak jauh dari kegiatan sosial, seperti edukasi, seminar, poles helm, donasi rumah Ibadah dan berbagi dengan masyarakat," tuturnya.

Let's block ads! (Why?)



May 13, 2019 at 08:06PM from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com http://bit.ly/30j97QW
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment